Mobil

Sosok Mobil Lexus RX Hitam Sahroni yang Dirusak Massa Harganya Bikin Merinding

Moveroad – Pengrusakan rumah anggota DPR RI Ahmad Sahroni di wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara, oleh demonstran yang diduga kebanyakan masyarakat. Salah satunya merusakan satu unit mobil Lexus RX hitam yang terparkir di garasi rumah. 

Tampak dalam video yang beredar, massa yang berhasil masuk ke rumah Sahroni, merusak mobil dengan memecahkan semua bagian kaca hingga bodi yang mengakibatkan kerusakan cukup parah di eksterior Lexus RX series. 

Mobil hitam model crossover tersebut merupakan salah satu model mobil kelas premium yang masuk dalam kategori SUV compact. Sebagai salah satu mobil mewah, Lexus menghadirkan beberapa model RX untuk konsumen di Indonesia. 

Baca Juga: Intip Spesifikasi Dua Motor Ducati Mewah Milik Immanuel Ebenezer Disita KPK

Diantara model RX yang ditawarkan, tipe terendah untuk mobil ini berada pada varian RX200 yang harganya mencapai Rp1,2 Miliar. Sedangkan tipe RX 350 harganya mencapai Rp1,6 miliar dan untuk tipe RX450 tertingginya mencapai Rp1,8 miliar. 

Sayangnya belum diketahui tipe mobil anggota DPR RI milik Ahmad Sahroni yang dirusak oleh massa pendemo menggeruduk rumah pribadinya hari ini Sabtu (30/8). Namun sebagai acuan, ketiga tipe model Lexus RX yang ditawarkan produsen Lexus di Indonesia, nilai jualnya di atas Rp1 miliar. 

Debut Lexus RX di Indonesia 

Lexus menjadi merek mobil premium yang melakukan debut perdana secara global pada 1998, dan membawa brand ini dengan kesuksesan pada model RX. Sekaligus memperkuat model RX pada 2005 dengan menawarkan pilihan teknologi  Hybrid Electric Vehicle (PHEV) yang ditawarkan melalui model RX 400h. 

Di Indonesia sendiri, Lexus mulai memasarkan model RX pada 2009, melalui model pertamanya RX 350 dengan pilihan mesin bensin. Sedangkan model RX hybrid 450h ditawarkan sebagai varian mesin hybrid yang diperkenalkan perdana pada 2014. 

Baca Juga China Kalah Saing! Motor Listrik Zelo Berteknologi Cruise Control Harga Rp11 Juta

Memperluas pasarnya di Indonesia, Lexus mulai menggarap tipe terendah di kelas premium melalui RX 200t bermesin turbo pada 2017, diikuti RX 300 generasi keempat di tahun 2019. Pada tahun 2022, Lexus menghadirkan preview unit yang juga merupakan Asia premiere The All New Lexus RX yang diadakan pada ajang GIIAS 2022. 

Lexus RX 450h Luxury

Merupakan salah satu varian Lexus di kelas SUV paling tinggi kastanya di RX series untuk pasar Indonesia. Mobil ini dibekali mesin plug in hybrid electric vehicle (PHEV) yang memadukan antara mesin konvensional kubikasi 2500 Cc 4 silinder. 

Dengan paduan motor penggerak bertenaga listrik, kedua penggerak roda berteknologi PHEV ini mampu menghadirkan tenaga mencapai 304 hp. Seluruh tenaga tersebut disalurkan melalui sistem transmisi hybrid transaxle CVT. 

Baca Juga: GIIAS Surabaya 2025: Suzuki Tawarkan Program Double Bonus, Peluncuran Warna Baru New Carry, dan Antusiasme Fronx

Tak heran jika model ini menjadi varian termewah dan dibanderol dengan harga Rp1,8 miliar menjadi yang termahal dari RX series yang ada di Indonesia

Lexus RX 350

Di kelas tengah, Lexus menghadirkan RX 350h luxury dan RX 350 Luxury dengan pembeda pada mesin hybrid dan konvensional full internal combustion engine (ICE). Untuk model hybrid tenaga yang dihasilkan mencapai 247 hp dengan penggerak roda depan. 

Lexus RX 350 Luxury, memiliki mesin 2.4L 4-silinder turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga 275 Hp dengan penggerak roda depan (FWD) dan disalurkan melalui transmisi otomatis 8-speed Direct Shift.

Sebagai mobil premium Lexus RX juga dibekali dengan teknologi canggih diantaranya fitur safety Lexus yaitu Lexus Safety System+ generasi ketiga (LSS+ 3.0) dengan tambahan fitur Safe Exit Assist, yaitu fitur yang dapat mencegah pengguna membuka pintu jika lalu lintas sekitar tidak aman. Adapula fitur E-Latch yang dapat memudahkan pengguna membuka dan menutup pintu, ditambah dengan Selain itu, seluruh varian The All New Lexus RX juga dilengkapi Intelligence Assistance dengan sistem voice command, Apple Carplay & Android Auto, Shift-by-wire, HUD, dan Wireless Charger.

Dengan harga yang terbilang fantastis, tentu Lexus sudah melekat sebagai kendaraan yang dimiliki banyak orang dengan status sosial teratas. Salah satunya Ahmad Sahroni yang juga dikenal menyukai dunia otomotif mulai dari mobil hingga motor berkelas seharga miliaran. 

Terbaru Ahmad Sahroni harus merelakan satu unit mobil Lexus yang dirusakan massa saat melakukan demonstrasi di rumah pribadinya.

Related Articles

Back to top button