Mobil

Dibalik 3 Alasan Pengunjung GIIAS Semarang Nobatkan AION UT Mobil Favorit

Moveroad – GAC Indonesia kembali mencuri perhatian publik dengan inovasi kendaraan listriknya. Pada ajang GIIAS Semarang 2025, GAC Indonesia secara resmi memperkenalkan AION UT, hatchback listrik premium yang ditujukan bagi konsumen Jawa Tengah dan sekitarnya.

Sejak dipamerkan pertama kali, AION UT langsung menjadi sorotan pengunjung berkat kombinasi desain modern, teknologi mutakhir, serta fungsionalitas yang sesuai kebutuhan generasi muda perkotaan. Puncaknya, AION UT berhasil meraih predikat Favorite Car GIIAS Semarang 2025, setelah banyak dicoba dan diapresiasi oleh pengunjung pameran.

“Terima kasih atas antusiasme besar dari sedulur-sedulur Semarang. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa AION UT semakin relevan untuk masyarakat Indonesia, khususnya di Jawa Tengah. Kehadiran AION UT di GIIAS Semarang mempertegas komitmen GAC Indonesia dalam menyediakan kendaraan listrik fungsional, stylish, dan ramah lingkungan untuk semua,” ujar Andry Ciu, CEO GAC Indonesia.

Baca Juga: GAC Indonesia Pasarkan Mobil Listrik AION UT di GIIAS Semarang dengan Harga Segini

Dengan pencapaian tersebut, GAC Indonesia semakin optimistis bahwa AION UT akan menjadi pilihan utama konsumen yang menginginkan kendaraan urban yang stylish, efisien, dan mendukung mobilitas masa depan.

Desain Premium Karya Desainer Eropa

AION UT hadir dalam dua varian, Standard dan Premium, dengan banderol harga masing-masing Rp335 juta dan Rp373 juta (OTR Jawa Tengah). Opsi two-tone dengan atap putih tersedia untuk warna Emerald Green dan Velvet Red dengan tambahan Rp3 juta.

Mobil ini dirancang oleh Stéphane Janin, Director of GAC Advanced Design Center Europe, yang sebelumnya berpengalaman di berbagai merek otomotif global. Desainnya menonjolkan streamline body, floating roof, serta lampu depan khas yang terinspirasi mata burung hantu. Sementara matrix cube light pada lampu sein dan belakang menambah aura futuristis khas Milan.

Ruang Lapang dan Performa Andal

Dengan dimensi panjang 4.270 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.575 mm, serta wheelbase 2.750 mm, AION UT menawarkan kabin lapang untuk hatchback sekelasnya. Mobil ini sanggup menempuh jarak hingga 500 km sekali pengisian daya, serta mendukung DC fast charging CCS2 yang mampu mengisi baterai dari 30% ke 80% hanya dalam 24 menit.

Baca Juga: GAC AION dan Grab Luncurkan Kampanye AION Peduli Keselamatan

Kenyamanan kabin juga menjadi daya tarik utama, termasuk kursi depan yang bisa direbahkan hingga 180 derajat, panoramic glass roof dengan tirai elektrik, material soft touch, serta ruang kaki luas.

Teknologi Cerdas dan Fitur Keselamatan

Di bagian teknologi, AION UT menghadirkan layar sentral 14,6 inci HD terbesar di kelasnya, diperkuat chip Qualcomm SA8155P yang mampu memproses hingga 105.000 perintah per detik. Sistem perintah suara “Hello Baby!” membuat pengendara dapat mengontrol kendaraan tanpa sentuhan, sementara AION App memberi kendali jarak jauh mulai dari status kendaraan hingga penguncian otomatis.

Selain itu, AION UT dilengkapi Intelligent Body Control Module (IBCM) untuk pengalaman tanpa batas, termasuk auto-unlock, climate control otomatis, walk-away locking, dan hands-free tailgate.

Untuk keamanan, hatchback listrik ini menggunakan baterai generasi terbaru yang tahan panas hingga 180°C serta dilengkapi sistem keselamatan aktif ADAS L2 dan fitur Integrated Cruise Assist (ICA) untuk mendukung perjalanan lebih aman dan percaya diri.

Related Articles

Back to top button